Federasi Kempo Indonesia (FKI) Kota Binjai Gelar Audensi dengan Kalapas, Pegawai LP Akan Dilatih Beladiri Kempo

AUDENSI : Ketua Federasi Kempo Indonesia (FKI) Kota Binjai Iskandar Syah (kiri) didampingi Humas Pengprov FKI Sumut Dedi Anora (kedua dari kiri) beraudensi dengan Kalapas Binjai Theo Adrianus (kanan) di LP Kelas IIA Binjai, Jalan Gatot Subroto, Kelurahan limau Mungkur, Kecamatan Binjai Barat, Sabtu (26/8/2023). 

BINJAILANGKATTODAY.COM/Binjai

Pengurus Federasi Kempo Indonesia (FKI) Kota Binjai menggelar audensi ke Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Binjai, di Jalan Gatot Subroto, Kelurahan limau Mungkur, Kecamatan Binjai Barat, Sabtu (26/8/2023).


Ketua FKI Kota Binjai Iskandar Syah, menjelaskan tujuan audensi tersebut membahas terkait rencana akan dibukanya pelatihan beladiri Kempo bagi para pegawai Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Binjai.


" Ditunjuknya Lapas Kelas IIA Binjai sebagai Graha tempat latihan guna mengikuti instruksi Ketua umum FKI yang dijabat oleh Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H. Laoly. Dengan harapan dapat menggalakkan kembali tempat latihan (Graha) disetiap Lapas di Kabupaten/Kota," ungkapnya. 

Kalapas Binjai Theo Adrianus, menyambut baik koordinasi FKI Kota Binjai yang bermaksud untuk meningkatkan pembinaan kesehatan khususnya olahraga beladiri Kempo.


" Rencananya latihan beladiri ini akan digelar pada bulan September. Selain belajar beladiri, latihan ini juga dapat membuat badan para pegawai menjadi sehat," ucap Kalapas.


Ia berkomitmen dan sepakat untuk memberikan dukungan terbaik atas ide program tersebut agar berjalan sebagaimana mestinya sesuai dengan yang diharapkan.


" Ada 150 pegawai yang akan mengikuti latihan Kempo. Namun, tidak semua sekaligus ikut latihan, harus bergantian, karena jika semua ikut latihan nantinya kita akan kewalahan untuk mengawasi warga binaan," ujar Kalapas sambil tertawa. 


Usai bertatap muka, Kalapas Binjai Theo Adrianus mengajak para pengurus melihat Graha yang akan digunakan oleh para pegawai. 


Sementara itu, Humas Pengprov FKI Sumut Dedi Anora yang juga ditunjuk sebagai pelatih beladiri kempo untuk para pegawai Lapas Binjai mengatakan bahwa Graha yang akan digunakan sebagai tempat latihan sudah sangat baik dan memenuhi standart Kempo. 


" Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan dari Kalapas. Semoga latihan nantinya dapat berjalan lancar dan bermanfaat bagi para pegawai dan eksistensi dan prestasi dari olahraga kempo ini dapat lebih dikenal lagi oleh masyarakat luas, ” pungkasnya. (Blt1) 

Posting Komentar

0 Komentar