Suherman SE, Tutup Turnamen Bulutangkis PB Kemenag 2023, Tim Nawir Cs Raih Juara 1

FOTO BERSAMA : Suherman SE, (baju batik) sesi foto bersama para pemain yang meraih juara 1 pada Turnamen PB Kemenag 2023, di Lapangan Bulutangkis Gelora Bung Manan, Binjai, Sabtu (19/8/2023) malam. 

BINJAILANGKATTODAY.COM/Binjai

Suherman SE, resmi menutup Turnamen Bulutangkis beregu PB Kemenag 2023 yang ditandai dengan penyerahan Trophi Suherman dan uang pembinaan bagi seluruh pemenang di Lapangan Bulutangkis Gelora Bung Manan, Jalan Gatot Subroto No. 55 Kelurahan Limau Mungkur Kecamatan Binjai Barat, Sabtu (19/8/2023) malam.

Adapun tim yang berhasil keluar sebagai juara yakni Juara I diraih Tim A yang dinahkodai Nawir Cs, Juara II Tim B yang dinahkodai Deva Cs, Juara III diraih oleh tim G yang dinahkodai Rendy Cs dan Juara IV diraih oleh tim E yang dinahkodai Robin Cs. 

Para pemenang yang berhasil meraih juara 1 mendapatkan Trophi dari Suherman SE, serta uang pembinaan sebesar Rp 3.800.000, Juara II sebesar Rp 2.800.000, Juara III sebesar Rp 1.800.000, dan Juara IV mendapat uang pembinaan sebanyak Rp 1.000.000.

Ketua Badan Pembina Olahraga (Bapor) PB Kemenag Binjai Zulham S.Ag, mengungkapkan bahwa turnamen tersebut digelar 9-19 Agustus 2023, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-78.

" Pada turnamen ini diikuti 80 peserta yang dibagi menjadi 8 tim dan berasal dari berbagai macam profesi, latar belakang dan agama yang berbeda-beda untuk memperebutkan Trophi Bung Suherman SE, tahun 2023," ungkapnya.

Lebih lanjut, Zulham menyampaikan, bahwa kedepan kegiatan olahraga ini akan terus diadakan yang pesertanya berasal dari masyarakat Kota Binjai.

" Turnament ini juga memberi pesan dan motivasi kepada para pemain untuk tetap berolahraga agar sehat serta menjaga kekompakan dan kerukunan antar umat beragama. Saya juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia yang telah bertugas dan seluruh donatur yang berpartipasi dalam kesuksesan acara ini," tambahnya.

Sementara itu, Suherman mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi setinggi-tingginya kepada pihak panitia yang telah bekerja keras memberikan sumbangsihnya dan terkhusus kepada Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Binjai Irwansyah Nasution S, Sos yang selalu hadir untuk mensupport kegiatan ini sehingga penyelenggaraan turnamen PB Kemenag 2023 bisa berjalan dengan baik dan sukses.

" Semoga penyelenggaraan turnamen bulutangkis seperti ini akan terus bisa terlaksana kedepannya.Pada turnamen ini, saya melihat semangat sportivitas yang luar biasa. Tapi, yang lebih penting adalah semangat kekeluargaan dan semangat persahabatan yang kita tampilkan pada turnamen ini," ungkap Suherman. 

Pria yang dikenal sosok yang ramah dan dermawan ini juga mengucapkan, selamat kepada para pemenang dan kepada tim yang belum beruntung untuk tidak putus asa dan teruslah berlatih serta jadikan motivasi untuk menjadi juara pada turnamen berikutnya. 

Turut hadir pada penutupan turnamen PB Kemenag tahun 2023 tersebut, Sekretaris Kota Binjai Irwansyah, S.Sos, Mantan ketua Bapor PB Kemenag Binjai Drs H. Jannah Siregar, Kadis Kominfo Kota Binjai Sofyan Syahputra Siregar S.STP, M.SP, Sekretaris MUI Kota Binjai H. Ja'far Siddiq S.Ag, M.si, dan seluruh peserta turnamen. (San) 

Posting Komentar

0 Komentar