Atlet Tertua dan Termuda di Kejuaraan PB Kemenag Binjai 2023

ATLET TERTUA Dan TERMUDA : Zainal Abidin (70 tahun) dan Muhammad Susilo Wibisono (13 tahun) menjadi atlet tertua dan termuda di Kejuaraan Turnamen Bulutangkis PB Kemenag Binjai 2023, Sabtu (18/11/2023). 

BINJAILANGKATTODAY.COM/BINJAI

Turnamen Bulutangkis PB Kemenag Kota Binjai resmi digelar di lapangan Gelora Bung Manan Kemenag Kota Binjai, Jalan Gatot Subroto, Kecamatan Binjai Barat, Selasa (14/11/2023) lalu. 

Turnamen Bulutangkis beregu yang rutin diadakan setiap tahun ini digelar dalam rangka memperingati hari Pahlawan RI ke 78, yang diikuti oleh 80 orang peserta dan dibagi menjadi 8 tim. Artinya, setiap tim memiliki 10 pemain yang berasal dari latar belakang usia, status pekerjaan dan agama yang berbeda. 

Dari seluruh pemain yang tampil di ajang ini, ada yang memegang status sebagai pemain termuda dan tertua.

Pelajar kelas VIII (2 SMP), Muhammad Susilo Wibisono, menjadi pemain termuda yang tampil di Turnamen PB Kemenag Kota Binjai 2023. Remaja yang akrab disapa Wibi ini ikut ambil bagian di Turnamen ini pada usia yang baru menginjak 13 tahun.

Bakat bulutangkis dari Jebolan dari PB Irwansyah ini bisa dibilang sudah menonjol sejak kecil. Tahun lalu, dia pernah meraih juara di Kejurkot tahun 2022 kelas tunggal Putra. 

Ditahun 2023 ini, anak kedua dari pasangan Rahmad Desi Basuki  dan Laily Hanifah ini juga baru saja meraih prestasi juara IV pada Olimpiade Olahraga Sains Nasional Tingkat Kota Binjai. 

Bukan tidak mungkin Wibi yang bercita-cita menjadi atlet bulutangkis nasional yang di turnamen ini berpasangan dengan Rusdi menjadi ancaman nyata di Kejuaraan Bulutangkis PB Kemenag 2023 meskipun usia masih tergolong sangat muda. 

Di sisi lain, status pemain tertua turnamen dipegang oleh Zainal Abidin, pemain paling veteran tersebut saat ini sudah menginjak usia 70 tahun.

Pria yang akrab Wak Zainal ini menjadikannya peserta pertama tertua setelah peserta lainnya Nizam Barmawi (67 tahun) yang ikut dalam turnamen PB Kemenag tahun 2023 ini. 

Zainal Abidin yang kini sudah memiliki 3 orang cucu ini mengaku menekuni olahraga bulutangkis ini sejak usia 12 tahun. 

" Pada waktu itu usia saya sekitar 12 tahun, disebelah rumah saya dulu ada lapangan bulutangkis tapi masih lapangan terbuka. Zaman dulu punya reket masih susah, jadi waktu itu saya masih memakai triplek untuk berlatih," kenangnya, Sabtu (18/11/2023). 

Sejak debutnya di turnamen PB Kemenag ini sampai sekarang, Zainal Abidin yang saat ini berpasangan dengan Surya selalu menjadi peserta tertua di Turnamen tersebut.

Semangat kakek yang selalu mengendarai Vespa ini patut diacungi jempol. Ia mengatakan rahasia sehat di usianya saat ini adalah sering olah raga. 

" Rahasianya harus rajin berolahraga, tapi jangan terlalu di paksakan juga, olahraga saja seadanya tapi rutin," pungkasnya. 

Meski telah menginjak usia kepala tujuh, Wak Zainal belum kehilangan sentuhan terbaiknya, hal ini dibuktikan setelah dua kali meraih kemenangan dari dua pertandingan di babak penyisihan Turnamen PB Kemenag 2023.

(Blt1)

Posting Komentar

0 Komentar