BRI Cabang Stabat Jadi Narasumber Kegiatan Sosialisasi dan Business Matching SimPel di SMPN 1 Padang Tualang


BINJAILANGKATTODAY.COM/Langkat

Pemerintah Kabupaten Langkat melalui Sekretariat Daerah, meminta kepada PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Cabang Stabat, untuk menjadi narasumber sekaligus fasilitasi kegiatan berupa spanduk dalam memberikan edukasi ke Sekolah sekolah yang ada di Langkat. 


Hal tersebut dalam rangka sosialisasi dan business matching simpanan pelajar (SimPel) pada Triwulan lll tahun 2024 di Sekolah Menengah Pertama yang ada di Kabupaten Langkat.


Salah satu sekolah yang menjadi lokasi sosialisasi tersebut adalah SMPN 1 Padang Tualang, yang beralamat di Jalan Tanjung Selamat, Kecamatan Padang Tualang, Kabupaten Langkat, Selasa (23/7). Disini, BRI Cabang Binjai membeberkan manfaat SimPel kepada ratusan pelajar di Sekolah tersebut. 


"Alhamdulilah, karena kita dipercaya oleh Pemkab Langkat untuk menjadi narasumber dalam kegiatan sosialisasi serta business matching SimPel," ucap Pimpinan BRI Cabang Stabat, Ramlan, saat dikonfirnasi awak media, Rabu (7/8). 


Menurutnya, ada 12 Sekolah setingkat SMP di Kabupaten Langkat yang mengikuti sosialisasi dan business matching simpanan pelajar (SimPel) pada Triwulan lll tahun 2024. 


"Tidak hanya dari BRI Cabang Stabat, narasumber lainnya juga ada. Dari 12 sekolah yang ditentukan, 8 diantaranya dipercayakan kepada kami untuk menjadi narasumber," bebernya. 


Ramlan pun mengaku senang. Sebab, sosialisasi dan business matching simpanan pelajar (SimPel) pada Triwulan lll tahun 2024 di Sekolah Menengah Pertama yang ada di Kabupaten Langkat tersebut dapat berjalan dengan sukses. 


Ia pun berharap kepada para pelajar agar dapat menabung sejak dini di Perbankan, seperti Bank Rakyat Indonesia. "Mari budayakan menabung untuk masa depan yang lebih baik," demikian tutup Ramlan diakhir ucapannya. (Blt1)

Posting Komentar

0 Komentar