Daftarkan Tengku Rizky Alisyahbana - Aulia Hardi Ke KPU Binjai, PDI-P & Partai Ummat Siap Bertarung Dan Menang Dalam Kontestasi Pilkada 2024


Kota Binjai, SUMUT | BinjaiLangkatToday.com

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) akan membuat poros baru dalam Pemilihan Wali kota dan Wakil Wali Kota Binjai pada Kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Pengusaha Muda Asal Kota Binjai Tengku Rizky Alisyahbana dan pasangan nya Aulia Hardi disiapkan untuk mengikuti dan bersaing dalam kontestasi Pilkada Kota Binjai 2024 pada bulan November mendatang.

Sebelumnya mereka berkumpul di kediaman Tengku Rizky Alisyahbana, Jalan Pattimura, Kecamatan Binjai Kota, untuk melaksanakan doa bersama, kemudian dilanjutkan dengan berkonvoi menuju Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Binjai, yang beralamat di Jalan Jenderal Gatot Subroto, Kelurahan Limau Mungkur, Kecamatan Binjai Barat, dan kehadiran rombongan Pasangan Calon (Paslon) disambut cukup hangat dan meriah, Kamis 29/08/2024, sore.


Dalam sambutannya, Ketua KPU kota Binjai Anton Indratno menyatakan bahwa ini merupakan hari ketiga atau hari terakhir penerimaan pendaftaran Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Binjai periode 2025-2030. Dan Paslon yang mendaftar terlebih dahulu pada hari ini adalah Zainuddin - Hendro. Selanjutnya, Pada sore hari ini, Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang mendaftar adalah Paslon T. Rizky Alisyahbana - Aulia Hardi.

"Berdasarkan PKPU nomor 2 tahun 2024 terkait tahapan dan jadwal Pilkada, hari ini adalah hari terakhir pendaftaran bakal pasangan calon. Berkas dokumen ini, akan kami periksa dengan menggunakan aplikasi SILON. Kami berharap semoga berkas bakal pasangan calon ini lengkap sesuai dengan regulasi yang ada," ucap Anton.


Lebih lanjut, Setelah pendaftaran ini, pihaknya akan melakukan tahapan selanjutnya, yaitu pemeriksaan kesehatan Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Binjai di Rumah Sakit Haji, Medan.

"Tahapan pemeriksaan kesehatan akan dilaksanakan pada tanggal 1 September 2024, pukul 08.00 WIB. Tahapan selanjutnya yaitu kami akan melakukan verifikasi administrasi secara faktual," ujar Ketua KPU Binjai, sembari berharap semoga kegiatan tersebut dapat berjalan dengan baik dan lancar sesuai dengan regulasi yang ada. 


Dalam sambutannya, T. Rizky Alisyahbana mengatakan Alhamdulillah proses administrasi pendaftaran telah selesai dengan lancar, sesuai dengan harapan kita. Dan terimakasih kami ucapkan kepada seluruh Komisioner KPU Binjai yang telah menyambut kedatangan kami, dan kami menganggap seperti dirumah sendiri.

"Dan kepada rekan rekan Pers kami juga mengucapkan banyak terimakasih yang sudah menginformasikan kepada masyarakat tentang proses pendaftaran Calon Kepala Daerah dari awal hingga selesai. Semoga kedepannya kota Binjai dapat memiliki Pemimpin yang lebih baik lagi. InshaAllah, kami Pasangan Calon yang di usung oleh PDI-P dan Partai Ummat ini dapat diamanahkan untuk memimpin kota Binjai selama 5 tahun kedepan ini," harap T. Rizky.




Perlu diketahui, Bacalon Wali Kota Binjai, Tengku Rizki Alisyahbana merupakan Putra asli kelahiran Binjai. Dia menamatkan pendidikan di Universitas Sumatera Utara (USU), dan juga berprofesi sebagai Pengusaha Muda. T.Rizki selama ini dikenal berkiprah di Kota Binjai dengan berbagai aktivitas sosial kemasyarakatannya. Sementara itu, Aulia Hardi merupakan kader Muhammadiyah yang menempuh Pendidikan di Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), Aulia Hardi selama ini dikenal sebagai analis politik.


Hadir dalam kegiatan tersebut seluruh Komisioner KPU Binjai, Sekretaris KPU kota Binjai, Seluruh Komisioner Bawaslu Binjai, Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota, Pihak Pengamanan dari Polres Binjai dan jajarannya, Insan Pers yang tergabung dalam Media Center KPU Binjai, Tim Pemenangan Paslon, serta Massa Pendukung Paslon, dan Para Staf KPU kota Binjai.

( Rangkuti-Red )


Keterangan Foto : Partai Ummat dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) akan membuat poros baru dalam Pemilihan Wali kota dan Wakil Wali Kota Binjai pada Kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Pengusaha Muda Asal Kota Binjai Tengku Rizky Alisyahbana dan pasangan nya Aulia Hardi disiapkan untuk mengikuti dan bersaing dalam kontestasi Pilkada Kota Binjai 2024 pada bulan November mendatang.

Posting Komentar

0 Komentar