Teks Foto : Pemko Binjai Foto bersama saat memberikan bantuan Tali Asih kepada Para Veteran di Kota Binjai.
Kota Binjai, SUMUT | BinjaiLangkatToday.com
Sebagai ungkapan rasa syukur dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, Pemerintah Kota Binjai menggelar resepsi kenegaraan, di Pendopo Umar Baki, Sabtu (17/8).
Wali Kota Binjai Amir Hamzah didampingi Wakil Wali Kota Rizky Yunanda Sitepu, serta Jajaran Forkompimda turut hadir dalam agenda yang dilaksanakan setelah upacara pengibaran bendera pusaka merah putih. Dengan melakukan prosesi pemotongan tumpeng, sebagai tanda puncak acara resepsi peringatan HUT Ke-79 RI telah dilaksanakan.
Pada kesempatan ini, Pemerintah Kota Binjai turut memberikan tali asih kepada para Veteran. Pemberian tali asih ini sebagai wujud penghargaan dan apresiasi para pejuang kemerdekaan.
“Tali asih ini sebagai tanda cinta dan terima kasih Pemko Binjai kepada para veteran, pejuang, maupun istri pejuang yang berjasa besar merebut dan mempertahankan kemerdekaan RI. ” terangnya.
Teks Foto : Unsur Forkopimda yang hadir saat penyerangan bantuan Tali Asih kepada Veteran di Kota Binjai. |
"Mungkin nilainya tidak seberapa. Namun kami berharap, tali asih ini bisa menjadi penyambung silaturahmi kita semua dengan para pejuang kemerdekaan dan keluarganya. Pengorbanan yang patut kita apresiasi," lanjutnya.
( Rangkuti-Red )
0 Komentar