|
Teks Foto : Pemerintah Kota Binjai kembali menyerahkan bantuan berupa kain sarung dan dana hibah kepada Musholla Al Muslimin sebesar Rp. 25.000.000, dan Musholla Nurul Huda sebesar Rp. 20.000.000. Bantuan tersebut diserahkan Wali Kota Binjai Amir Hamzah usai melakukan sholat maghrib dan sholat isya bersama warga. |
Kota Binjai, SUMUT | BinjaiLangkatToday.com
Pemerintah Kota Binjai kembali menyerahkan bantuan berupa kain sarung dan dana hibah kepada Musholla Al Muslimin sebesar Rp. 25.000.000, dan Musholla Nurul Huda sebesar Rp. 20.000.000. Bantuan tersebut diserahkan Wali Kota Binjai Amir Hamzah usai melakukan sholat maghrib dan sholat isya bersama warga, Rabu (21/8).
Wali Kota Binjai Amir Hamzah, menyampaikan, Pemerintah Kota Binjai terus memperhatikan program terkait pembangunan bidang keagamaan. Salah satunya dengan menyerahkan dana hibah untuk pembangunan rumah ibadah.
"Kami berharap bantuan ini dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk pembangunan rumah ibadah serta pengadaan sarana prasarana pendukung kegiatan keagamaan," ucapnya.
Kepada para BKM Musholla, Wali Kota Amir Hamzah berpesan agar mengelola dan menggunakan bantuan tersebut sesuai dengan ketentuan dan aturan yang berlaku, sehingga dapat memberikan manfaat bagi kelancaran ibadah warga.
Turut Hadir Kepala Inspektorat Kota Binjai Eka Edi Saputra, Kepala Bapperida Kota Binjai Majid Ginting, Kabag Kesra Setdako Binjai Asri Darmawansyah, Pj. Kalaksa BPBD Kota Binjai Rudi Baros, Camat Binjai Utara Hilman Anggana Lukha, Lurah se-Kecamatan Binjai Utara, serta para Jamaah Musholla Al Muslimin dan Musholla Nurul Huda.
( Rangkuti-Red )
0 Komentar